Rabu, 29 Oktober 2014

Fakta Menarik dari Distrik Gangnam

Fakta Menarik dari Distrik Gangnam

Lagu "Gangnam Style" yang dinyanyikan oleh "PSY" meledak di seluruh dunia. Makin banyak orang yang bertanya-tanya sebenarnya Gangnam itu apa sih? Kami bantu mengenalkan kawasan terkenal ini pada Anda.


Distrik Gangnam, Simbol Kehidupan Mewah

Gangnam adalah nama distrik atau kawasan di Korea Selatan. Dari segi nama, Gangnam berarti bagian selatan sungai. Letak Gangnam sendiri ada di dekat sungai Han. 

Distrik ini dikenal sebagai simbol kekayaan dan pendapatan yang melimpah di Korea, sehingga Gangnam menjadi salah satu distrik yang terkenal dengan kehidupan mewah, glamour dan selera fashion yang sangat tinggi.


Bisa dikatakan, Gangnam adalah pusat orang-orang berduit, kawasan real estate super mewah dan tempat dimana berbagai perusahaan kelas dunia berdiri (Samsung, Hyunday, dsb). 

Jika Anda penggemar K-Pop, maka di sinilah berdiri kantor management artis yang sangat besar, yaitu S.M. Entertainment (Super Junior, SNSD, dsb) dan JYP Entertainment (Wonder Girls, 2PM, Miss A, dsb). 

Dengan segala kehidupan mewah yang ada di dalamnya, Distrik Gangnam sering dijuluki Beverly Hills-nya Korea.


Kemewahan Dunia dan Pusat Operasi Plastik

Sama seperti kawasan mewah lain di seluruh dunia, Gangnam adalah distrik yang tidak pernah tidur. Bagi para pecinta mode kelas dunia, Gangnam menawarkan surga belanja yang siap menguras kantong. 

Anda dengan mudah menjumpai etalase barang bermerek seperti Gucci, Dolce Gabana, Prada, Giorgio Armani, Banana Republic dan berbagai fashion line kelas dunia lainnya. Mall terbesar di Seoul juga terletak di Gangnam, namanya COEX Mall.


Sudah menjadi rahasia umum bahwa warga Korea Selatan terbiasa dengan operasi plastik agar semakin menawan. 

Di kawasan inilah Anda bisa menikmati fasilitas operasi plastik di tangan dokter-dokter terbaik. Gangnam menjadi tempat bagi wanita dan pria yang ingin melakukan berbagai perubahan fisik melalui operasi plastik.


Kritik Sosial Dalam Gangnam Style

Jika Anda membaca arti lirik Gangnam Style, sebenarnya lagu ini adalah kritik sosial atas kemewahan yang ditawarkan Distrik Gangnam. 

Seseorang rela tidak makan demi bisa minum kopi di salah satu restoran Gangnam, karena menjadi bagian dari Gangnam adalah sesuatu yang dianggap sangat keren.


Walaupun begitu, Gangnam tidak melupakan tradisi Korea Selatan. Di sana ada berbagai kawasan budaya dan seni, misalnya saja Museum Kimchi, Horim Art Center, Coreana Art & Culture Complex, Kuil Bongeunsa, berbagai toko yang menjual barang khas Korea Selatan, rumah makan yang menyajikan masakan Korea, dan sebagainya.

Jika suatu hari nanti Anda mengunjungi Distrik Gangnam, pastikan Anda membawa banyak uang. Pastikan juga penampilan Anda pantas dan mewah, karena cara Anda berpakaian menjadi hal yang sangat sensitif di kawasan Gangnam

Los Angeles Lakers

Los Angeles Lakers


Los Angeles Lakers adalah tim bola basket Amerika Serikat yang tergabung dalam National Basketball Association. Tim ini berbasis di Los Angeles, California. Dulunya tim ini bernama Detroit Gems hingga diubah menjadi Minneapolis Lakers pada tahun 1947. Nama Lakers diambil dari kapal pengangkut kargo yang melewati Great Lakes. Pada tahun 1950, Lakers memenangkan gelar juara NBA untuk pertama kalinya. Pada tahun 1960, Mineapollis Lakers berpindah ke Los Angeles dan berganti nama menjadi LA Lakers. Sejak saat itu, Lakers menjadi tim NBA pertama di wilayah Pantai Barat. Musim terbaik Lakers diraih pada tahun 1971-1972 ketika tim tersebut memecahkan rekor NBA dengan merebut 33 kemenangan berturut-turut. Musim tersebut diakhiri dengan rekor menang-kalah (69-13) dan Lakers keluar menjadi juara NBA.
Pada awal masuk NBA, Lakers memiliki markas di LA Sports Arena. Kemudian, pemilik tim yang bernama Jack Kent Cooke, membangun sebuah stadion berkapasitas 17,000 penonton yang dinamakan Great Western Forum (The Forum). Pada tahun 1978, tim dan stadion tersebut dibeli oleh Jerry Buss sebesar 67.5 juta dolar AS. Pada tahun 1999, Lakers memiliki markas baru yang dinamakan Staple Center. Dalam bimbingan pelatih Phil Jackson, LA Lakers meraih 5 gelar juara NBA dalam periode 2000-2010. Hingga tahun 2011, banyak pelatih dan pemain Lakers yang memperoleh penghargaan di NBA, di antaranya adalah Pat Riley, Kareem Abdul-Jabbar, Magic Johnson, Shaquille O'Neal, dan Kobe Bryant. Jerry Buss adalah pemilik klub ini dan Mike Brown sebagai pelatih klub ini.

MVP Bola Basket Dunia

MVP Bola Basket Dunia

SeasonPlayerTeamPointsReboundsAssists
2011-12LeBron JamesMiami Heat27.17.96.2
2010-11Derrick RoseChicago Bulls25.04.17.7
2009-10LeBron JamesCleveland Cavaliers29.77.38.6
2008-09LeBron JamesCleveland Cavaliers28.47.67.2
2007-08Kobe BryantLos Angeles Lakers28.36.35.4
2006-07Dirk NowitzkiDallas Mavericks24.68.93.4
2005-06Steve NashPhoenix Suns18.84.210.5
2004-05Steve NashPhoenix Suns15.53.311.5
2003-04Kevin GarnettMinnesota 24.213.95.0
2002-03Tim DuncanSan Antonio Spurs23.312.93.9
2001-02Tim DuncanSan Antonio Spurs25.512.73.7
2000-01Allen IversonPhiladelphia 76ers31.13.84.6
1999-00Shaquille O'Neal Los Angeles Lakers29.713.63.8
1998-99Karl MaloneUtah Jazz23.89.44.1
1997-98Michael Jordan Chicago Bulls28.75.83.5
1996-97Karl MaloneUtah Jazz27.49.94.5
1995-96Michael Jordan Chicago Bulls30.46.64.3
1994-95David RobinsonSan Antonio Spurs27.610.82.9
1993-94Hakeem OlajuwonHouston Rockets27.311.93.6
1992-93Charles BarkleyPhoenix Suns25.612.25.1
1991-92Michael JordanChicago Bulls30.16.46.1
1990-91Michael Jordan Chicago Bulls31.56.05.5
1989-90Magic JohnsonLos Angeles Lakers22.36.611.5
1988-89Magic JohnsonLos Angeles Lakers22.57.912.8
1987-88Michael Jordan Chicago Bulls35.05.55.9
1986-87Magic JohnsonLos Angeles Lakers23.96.312.2
1985-86Larry BirdBoston Celtics25.89.86.8
1984-85Larry BirdBoston Celtics28.710.56.6
1983-84Larry BirdBoston Celtics24.210.16.6
1982-83Moses MalonePhiladelphia 76ers24.515.31.3
1981-82Moses MaloneHouston Rockets31.114.71.8
1980-81Julius ErvingPhiladelphia 76ers24.68.04.4
1979-80Kareem Abdul-JabbarLos Angeles Lakers24.810.84.5
1978-79Moses MaloneHouston Rockets24.817.61.8
1977-78Bill WaltonPortland Trail Blazers18.913.25.0
1976-77Kareem Abdul-JabbarLos Angeles Lakers26.213.33.9
1975-76Kareem Abdul-JabbarLos Angeles Lakers27.716.95.0
1974-75Bob McAdoo Buffalo Braves34.514.12.2
1973-74Kareem Abdul-JabbarMilwaukee Bucks27.014.54.8
1972-73Dave CowensBoston Celtics20.516.24.1
1971-72Kareem Abdul-Jabbar Milwaukee Bucks34.816.64.6
1970-71Kareem Abdul-Jabbar Milwaukee Bucks31.716.03.3
1969-70Willis ReedNew York Knicks21.713.92.0
1968-69Wes UnseldBaltimore Bullets13.818.22.6
1967-68Wilt ChamberlainPhiladelphia 76ers24.323.88.6
1966-67Wilt ChamberlainPhiladelphia 76ers24.124.27.8
1965-66Wilt Chamberlain Philadelphia 76ers33.524.65.2
1964-65Bill RussellBoston Celtics14.124.15.3
1963-64Oscar RobertsonCincinnati Royals31.49.911.0
1962-63Bill RussellBoston Celtics16.823.64.5
1961-62Bill RussellBoston Celtics18.923.64.5
1960-61Bill RussellBoston Celtics16.923.93.4
1959-60Wilt Chamberlain Philadelphia 37.627.02.3
1958-59Bob Pettit St. Louis Hawks29.216.43.1
1957-58Bill RussellBoston Celtics16.622.72.9
1956-57Bob CousyBoston Celtics20.64.87.5
1955-56Bob Pettit St. Louis Hawks25.716.22.6

Eastern NBA

Eastern NBA


Wilayah Timur dalam National Basketball Association terdiri dari 15 tim, masing-masing terbagi dalam 3 divisi. Playoff Eastern Conference dibagi menjadi tiga putaran, dan pemenangnya akan menghadapi pemenang Western Conference dalam NBA Finals. Semua pertandingan playoff adalah best-of-seven.
Pembagian saat ini dimulai pada musim pertandingan 2004-2005, ketika tim Charlotte Bobcats bergabung sebagai tim ke-30 NBA. Hal ini memindahkanNew Orleans Hornets dari Central Division di Eastern Conference ke Southwest Division di Western Conference.
Eastern Conference dibagi sebagai berikut:
Atlantic Division
Boston Celtics
New Jersey Nets
New York Knicks
Philadelphia 76ers
Toronto Raptors
Southeast Division
Atlanta Hawks
Charlotte Bobcats
Miami Heat
Orlando Magic
Washington Wizards
Central Division
Chicago Bulls
Cleveland Cavaliers
Detroit Pistons
Indiana Pacers
Milwaukee Bucks
Mantan Tim
Cincinnati Royals
Houston Rockets
New Orleans Hornets
New Orleans Jazz
San Antonio Spurs

Western NBA

Western NBA

Wilayah Barat dalam National Basketball Association terdiri dari 15 tim, masing-masing terbagi dalam 3 divisi. Playoff Western Conference dibagi menjadi tiga putaran, dan pemenangnya akan menghadapi pemenang Eastern Conference dalam NBA Finals. Semua pertandingan playoff adalah best-of-seven.
Pembagian saat ini dimulai pada musim pertandingan 2004-2005, ketika tim Charlotte Bobcats bergabung sebagai tim ke-30 NBA. Hal ini memindahkanNew Orleans Hornets dari Central Division di Eastern Conference ke Southwest Division di Western Conference.
Western Conference dibagi sebagai berikut:
Northwest Division
Denver Nuggets
Minnesota Timberwolves
Oklahoma City Thunder
Portland Trail Blazers
Utah Jazz
Southwest Division
Dallas Mavericks
Houston Rockets
Memphis Grizzlies
New Orleans Hornets
San Antonio Spurs
Pacific Division
Golden State Warriors
Los Angeles Clippers
Los Angeles Lakers
Phoenix Suns
Sacramento Kings
Mantan Tim
Chicago Bulls
Detroit Pistons
Indiana Pacers
Milwaukee Bucks
Seattle SuperSonics

Dasar-Dasar Bermain Bola Basket

Dasar-Dasar Bermain Bola Basket

Bila kalian ingin bisa bermain bola basket, kalian harus menguasai tehnik dasar.
Pertama kalian harus pemanasan terlebih dahulu. Kedua kalian harus mengetahui dasar-dasar bermain basket :
1. Dribble
2. Passing
3. Shooting
4. Pivot
5. Lay Up

Cara berlatih Dribble, Passing, Shooting, Pivot dan Lay Up :

-Dribble
Dribble atau memantulkan bola. Kalian hanya memantulkan bola ke bawah dengan mendorong bola, bukan memukul bola. Jangan sampai bola di atas kepala kalian. Usahakan jangan melebihi tinggi dada kalian. Dan jangan lupa lindungi bola itu supaya tidak direbut oleh lawan kalian.
-Passing
Passing atau mengoper bola. Cara mengoper bola dengan baik. Jangan sampai terlalu kuat atau terlalu lemah. Usahakan pas dengan temanmu. Ada 4 cara passing, yaitu :
1. Chest Pass : Mengoper bola ke arah temanmu dengan meletakan bola di depan dada kalian, lalu dorong ke arah temanmu dengan 2 tangan.
2. Boun Pass : Mengoper bola dengan cara di pantulkan ke bawah dengan 2 tangan atau 1 tangan.
3. Over Head Pass : Mengoper bola dengan 2 tangan. Ayunkan bola dari belakang kepalamu sampai ke atas kepalamu, lalu lepaskan bola dan arahkan ke atas kepala temanmu. 4. Hook Pass : Mengoper bola dengan 1 tangan, ayunkan bola dari belakang lalu ke depan dengan cara memutar badanmu ke samping, lalu lepaskan bola.
-Shooting
Cara menembak dengan benar. Pegang bola dengan 2 tangan, lalu angkat bola ke depan wajah, tapi agak ke atas sedikit. Lalu tembakan bola ke ring.

-Pivot
Cara melindungi bola dengan berputar dengan menggunakan kaki poros. Jangan sampai kaki poros kalian terangkat.

-Lay Up
Lay up atau meletakan bola ke ring. Dribble bola ke arah ring, pegang bola dengan 2 tangan, gunakan step kaki kanan lalu kaki kiri atau sebaliknya ( maksimal 2 langkah ), lalu lompat dan masukan bola ke ring. Bisa dengan cara meletakan bole ke ring atau di lempar ke arah ring.
Tehnik - Tehnik Bermain Bola Basket
-Fade Away
Fade away adalah tehnik yang mendorong badan kebelakang saat melakukan shoot, sehingga menyulitkan defender untuk menghadang bola. tehnik ini lumayan susah dilakukan buat pemain yang baru belajar basket. Bila keseimbangan badan tidak terjaga bisa-bisa terpelanting dan jatuh kebelakang.

-Jump Shoot
Jump Shot adalah tehnik yang butuh lompatan tinggi, dan akurasi tembakan yang bagus. Yaitu dengan melompat dan melakukan tembakan.

-Hook Shoot
Hook adalah teknik yang sangat efektif bila pemain dijaga oleh orang yang lebih tinggi dari pemain. Yaitu cara menembak dari samping dengan satu tangan. Jadi jarak antara orang yang menghadang dan pemain bisa agak jauh. Belakangan tehnik ini sering dipakai oleh Rony Gunawan Satria Muda Britama.

-Crossover
Crossover merupakan cara dribble dengan cara memantulkan bola dari tangan kiri ke tangan kanan atau sebaliknya. dengan cara memantulkan bola di antara celah kakimu sendiri (kebanyakan pemain internasional menggunakan teknik ini)

-Slamdunk
Slamdunk adalah salah satu teknik yang paling populer. Sebenarnya cukup simpel, yaitu hanya memasukkan bola secara langsung ke ring dan menghempaskan tangan ke ring basket. Walaupun simpel, tapi untuk orang dengan tinggi 170 cm slam seperti ini hampir mustahil untuk dilakukan karena lompatannya tidak cukup tinggi.

Main Basket Bisa Bikin Tinggi
Secara umum, cara alami untuk menambah tinggi badan meliputi: tambahan makanan dan minuman yang bergizi tinggi, dan melalui aktivitas fisik olahraga. Meskipun belum ditemukan bukti yang meyakinkan bahwa cara alami berhasil untuk menambah tinggi badan. Hal ini telah dilakukan oleh banyak orang-orang yang ingin menambah tinggi badannya.

Aktivitas fisik olahraga, telah di yakini sejak jaman dahulu, dapat menambah tinggi badan seseorang.

Berdasarkan survei di internet, yang paling umum dilakukan di seluruh dunia, adalah aktivitas fisik olahraga main Basket. Hal ini dibuktikan dengan ukuran tubuh para pemain Basket NBA yang rata-rata berpostur tinggi di atas 190 centimeter. Contoh pemain basket yang mungkin kalian pernah dengar, misalnya Michael Jordan yang meraih gelar pemain terbaik sebanyak 6 kali, memiliki tinggi badan 198 centimeter.
Ada yang menyarankan, harus sering tidur, jika sedang berjalan harus jinjitan, dan sering-sering bergelantungan. Jika ingin tinggi coba cara ini. Logikanya adalah Jerapah memiliki leher yang tinggi dan panjang karena digunakan untuk mengapai buah-buahan yang tinggi di atas pohon.

Chicago Bulls

Chicago Bulls

Chicago Bulls adalah tim bola basket Amerika Serikat yang tergabung dalam National Basketball Association. Tim ini berbasis di Chicago,Illinois. Nama Chicago Bulls diberikan oleh pemilik klub, Dick Klein, berdasarkan nama sebuah industri peternakan yang ada di kota tersebut. Klub ini pada tahun 1990-an pernah memenangkan sejumlah gelar NBA dengan dimotori para pemain bintangnya, yaitu Michael Jordan dan Scottie Pippen.
Pada musim pertamanya bergabung dalam NBA pada tahun 1966-1967, Bulls berhasil merebut 33 kemenangan sepanjang musim dan menembus babak playoff (penentuan). Pada musim tersebut, Bulls bermain di stadion Chicago Amphitheater. Setahun kemudian, tim tersebut menempati markas baru yang disebut Chicago Stadium. Pada tahun 1994, Bulls memiliki stadion baru yang dinamakan United Center. Stadion berkapasitas 21,711 kursi itu dibangun oleh pemilik klub, Jerry Reinsdorf, dan William Wirtz, pemilik klub hoki Chicago Blackhawks. Saat Jordan bergabung dengan Bulls, dia berhasil merebut 6 gelar pemain terbaik NBA dan membawa klubnya pada musim terbaik pada tahun 1995-1996 dengan rekor menang-kalah (72-10). Setelah Jordan pensiun, Bulls mengalami musim terburuk pada tahun 2000-2001 dengan hanya memenangkan 15 pertandingan dan kalah sebanyak 67 kali.

Miami Heat

Miami Heat

Miami Heat adalah tim bola basket Amerika Serikat yang tergabung dalam National Basketball Association. Tim ini berbasis di Miami, Florida.
Didirikan pada tahun 1988. Klub ini memainkan pertandingan kandangnya di Stadion American Airlines Arena sejak tahun 1999. Seragam mereka berwarna merah. Hingga saat ini, mereka berhasil meraih satu gelar juara yang didapat pada musim 2005-06. Pemilik klub ini adalah Micky Arison, dan Erick Spoelstra sebagai pelatih klub ini.

LeBron James Profil

LeBron James Profil

Lebron James atau yang biasa di juluki King James adalah pemain basket yang lahir di Akron, Ohio, 30 Desember 1984. Ia adalah pemain bola basket Amerika Serikat yang bermain di All-Star di kompetisi National Basketball Association ( NBA ) yang menduduki posisi Small Forward dan sekarang ia bermain di club Miami Heat. Ia bertinggi badan 203 centimeter dan berbobot sekitar 114 kg. Ia pernah meraih prestasi sebagai berikut :
1. NBA MVP pada tahun 2009, 2010 dan 2012
2. Rookie of the Year pada tahun 2004
3. NBA Finals MVP pada tahun 2012
4. All-Star MVP pada tahun 2008 dan 2006 5. NBA Champion pada tahun 2012 6. NBA Scoring Champion pada tahun 2008 7. NBA All-Star Game MVP pada tahun 2006 dan 2008

Derrick Rose Profil

Derrick Rose Profil


Derrick Rose adalah pemain basket berkebangsaan Amerika dengan tinggi 191 centimeter dan bobot 86 kg yang lahir pada tanggal 4 Oktober 1988. Ia bermain untuk club Chicago Bulls di National Basketball Association ( NBA ). Pada NBA Draft tahun 2008 ia dipilih oleh Chicago Bulls dan  memulai karir cemerlangnya.

Musim 2008-2009 Pada musin ini Rose tampil luar biasa dan membuat Chicago Bulls kembali disegani sebagai tim berbahaya di NBA. Pada musim pertamanya Rose berhasil meraih gelar Rookie Of The Year. Musim 2009-2010 Pada musim kali ini Rose kembali mencatatkan perestasi gemilang dengan berhasil masuk ke dalam squad All-Star, musim ini juga berakhir indah baginya dan timnya. Dan pada musim ini jersey Rose menjadi jersey terlaris ke 4 di dunia menurut ESPN. Musim 2010-2011 Ini adalah musim terbaik Rose sampai saat ini membawa timnya melaju ke final wilayah timur mengahdapi Miami Heat. Meskipun harus menyerah 4-1 dari LeBron James dan kawan-kawannya. Pada musim ini juga Rose meraih gelar NBA Most Valuable Player dan menjadi peraih gelar termuda ketika berumur 22 tahun. Ia mengalahkan Kobe Bryant , Dirk Nowitzki, Kevin Durant, dan LeBron James. Musim 2011-2012 Ini musim terburuk Rose dengan cedera terhitung 3 kali, ia menderita cedera termasuk ketika di NBA Playoff menghadapi Philadelphia dan absen hingga satu musim lebihnya. Bahkan ketika menghadapi Miami Heat di United Center dia hanya mencetak 2 angka terendah dalam karirnya. Satu-satunya hal positif yang diraih Rose adalah Chicago Bulls meraih juara wilayah timur. Meskipun bermain tidak terlalu bagus ia tetap terpilih untuk All-Star 2012 di Orlando.
Profil
Derrick Rose adalah tipe pemain cepat dan shooting yang akurat. Itu semua didukung oleh postur tubuhnya yakni 191 cm. Ia adalah pribadi yang rendah hati dan dermawan serta tenang. Ia juga jarang menununjukkan emosi berlebih, akan tetapi jika dia meluapkan emosinya maka akan terlihat seru dan bersemangat. Meskipun begitu dia jarang sekali terlihat melemparkan senyum yang terlalu lebar. Ia menjadi salah satu pemain basket yang sangat dingin.
Ini adalah prestasi yang pernah di raihnya :

1. NBA MVP pada tahun 2011
2. Rookie of the Year pada tahun 2009

Kobe Bryant Profil

Kobe Bryant Profil

Kobe Bryant adalah pemain basket Amerika Serikat dengan tinggi 198 centimeter dan bobot 93 kg  yang lahir di Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat pada tanggal 23 Agustus 1978 dan tergabung dalam tim National Basketball Association. Ia sekarang bermain di club Los Angeles Lakers yang memainkan posisi Shooting Guard. Salah satu prestasi individu terbaiknya adalah mencetak 81 angka saat melawan Toronto Raptors pada tanggal 22 Januari 2006, yang merupakan jumlah angka kedua terbanyak dalam sejarah NBA yang dicetak dalam satu game. Ini adalah sebagian prestasi yang pernah diraihnya :
1. NBA Slamdunk Contest pada tahun 1997 2. NBA MVP pada tahun 2007 3. NBA All-Star Game MVP pada tahun 2001, 2006, 2008 dan 2010 4. NBA Finals MVP pada tahun 2008 dan 2009

B.J. Habiebie

B.J. Habibie: Tokoh Indonesia, Dikagumi Dunia

B.J. Habibie: Tokoh Indonesia, Dikagumi Dunia Gadis

Di usia muda, Bacharuddin Jusuf Habibie sudah menggapai prestasi gemilang. Ia memiliki karier cemerlang di Jerman dan kemampuannya diakui dunia. Tak hanya itu, negara lain pun ingin mempekerjakannya. Namun di tengah kesuksasan tersebut, B.J. Habibie justru memilih kembali ke Indonesia. Mengabdikan diri pada bangsa.

Siapa tak kenal Prof. Dr.-Ing. Dr. Sc.h.c. Bacharuddin Jusuf Habibie? Dialah salah satu tokoh kebanggaan Indonesia. B.J Habibie sempat menjabat sebagai Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) selama puluhan tahun, sebelum menjadi Wakil Presiden dan akhirnya diangkat menjadi Presiden RI yang ketiga pada tahun 1998 (menggantikan Soeharto). Kelahiran Parepare, 25 Juni 1936 ini berkuliah di Jerman, menekuni bidang Teknik, hingga mendapat gelar Doktor.

Nggak sekadar cerdas dan lulus dengan nilai terbaik, namun pria yang juga akrab disapa Rudi ini berhasil menemukan teori tentang pesawat yang sangat berguna bagi dunia hingga sekarang. Teori tersebut dikenal dengan istilah Habibie Factor, Habibie Theorem, dan Habibie Method. Hebat banget, ya? Tak heran, berbagai perusahaan ternama internasional ingin mempekerjakan B.J Habibie. Begitupula dengan pemerintah negara lain.

Namun, suami dari alm. Hasri Ainun Besari ini tetap dan selalu memilih bangsanya. Ia diminta kembali ke Indonesia di tahun 1974 oleh pemerintah dan diberi tanggung jawab mengembangkan Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN). B.J. Habibie juga dipercaya mengepalai bidang riset dan teknologi (sebagai Menristek). Bertahun-tahun kemudian, Indonesia pun berhasil membuat pesawat.

Tak hanya sampai di situ, ketika menjabat sebagai presiden, pria yang hobi berenang ini juga dianggap berjasa dalam perkembangan demokrasi serta kebebasan pers di Indonesia. Hingga kini pun B.J. Habibie juga masih sangat aktif di bidang sosial dan pendidikan. Diantaranya melalui The Habibie Center, lembaga non-profit kemasyarakatan yang didirikannya

Penemu Sepeda Motor di Dunia

sejarah penemuan motor

Sejarah penemuan sepeda motor  - Sepeda motor adalah salah satu alat transportasi yang paling banyak digunakan di dunia. di semua negara mempunyai alat transportasi ini. dan di indonesia sepeda motor masih menjadi salah satu alat transportasi yang paling diminati di banding dengan alat transportasi lainnya seperti mobil dan lain lain.

Tetapi Tahukah anda bagaimana sejarah penemuan sepeda motor, atau siapa orang yang menemukan sepeda motor serta kapan sepeda motor pertama kali ditemukan. buat anda yang belum tau silakan simak artikel ini kita akan kupas lebih jauh tentang sejarah ditemukannya sepeda motor.

Orang yang menemukan Sepeda motor

Setelah melakukan penelusuran dan mencari informasi dari berbagai sumber terpercaya maka saya bisa memberikan informasi yang akurat tentang orang yang menemukan sepeda motor. sebenarnya Ada 3 orang yang diakui oleh dunia dan tercatat sebagai penemu sepeda motor yaitu, Ernest Michaux dari Perancis, Edward Butler dari Inggris, dan Gottlieb Daimler dari Jerman. 

Asal mula penemuan sepeda motor

Pada tahun 1868 Sepeda motor pertama kali dirancang oleh Ernest Michaux. saat itu tenaga penggerak yang direncanakan oleh  Ernest Michaux yaitu mesin uap namun proyek yang dikerjakannya ini tidak berhasil. 

Kemudian Edward Butler mencoba menyempurnakannya pada tahun 1885. Edward Butler membuat kendaraan lain yang mempergunakan tiga roda dan digerakkan dengan menggunakan motor dari jenis mesin pembakaran dalam. 

ini dia sejarah penemuan sepeda motor

Kemudian Pada tahun 1885 Gottlieb Daimler menjadi orang yang merakit motor pertama kali di dunia. Gottlieb Daimler menggunakan mesin berukuran kecil pada sebuah sepeda kayu. Mesin diletakkan di antara roda depan dan belakang dan dihubungkan dengan rantai ke roda belakang. Rakitan motor pertama dari sepeda kayu bermesin itu diberi nama Reitwagen.


Perkembangan penemuan Sepeda motor

Pada waktu itu sepeda motor belum dikenal oleh banyak orang. hingga akhirnya Pada tahun 1892, Henry Hilderband dari Munich, memperkenalkan sepeda motor model baru. Dan disusul lagi oleh Werner Brothers pada tahun 1897. Sepeda motor pertama yang dijual untuk umum dibuat oleh pabrik sepeda motor Hildebrand und Wolfmüller di Muenchen, Jerman pada tahun 1893. Roda belakang sepeda motor ini digerakkan langsung oleh kruk as.

Pada tahun 1895 sepeda motor pertama kali masuk ke Amerika Serikat, EJ Pennington, di Milwaukee, mendemonstrasikan sepeda motor yang didesain sendiri. Pada akhirnya Pennington dianggap sebagai orang pertama yang memperkenalkan istilah motorcycle (sepeda motor). Pada tahun yang sama, Triumph, sebuah perusahaan pembuat sepeda di Inggris memutuskan untuk membuat sepeda motor. dan pada tahun 1902 perusahaan itu memproduksi sepeda motornya yang pertama.

sejarah motor Harley davidson


Kemudian pada Tahun 1903, William S Harley dan Arthur Davidson, memproduksi sepeda motor mereka dan menamakan sepeda motor itu dengan nama Harley Davidson. pada Perang Dunia I. mereka menjadi pabrik sepeda motor yang memproduksi sepeda motor terbesar di dunia itulah singkat kata sejarah Harley davidson

Sementara itu Perkembangan sepeda motor di Eropa, juga di sebabkan oleh Perang Dunia I dan perang dunia II, yang mana sepeda motor dibuat dan dipergunakan untuk keperluan militer.

Kemudian pada Tahun 1952, Honda memproduksi sepeda motor bebek pertama. dikarenakan Kepopuleran sepeda motor jenis ini membuat perusahaan-perusahaan sepeda motor lain asal Jepang seperti Kawasaki, Yamaha, dan Suzuki meniru model sepeda motor jenis motor bebek ini.

Pada  tahun 1893 Sepeda motor pertama kali masuk ke Indonesia. sampai sekarang menjadi salah satu alat transportasi andalan dan paling banyak digunakan oleh masyarakat indonesia.

10 Fakta Lamborghini

10 Fakta Menarik tentang Supercar Lamborghini

Siapa yang tidak tahu Lamborghini? Supercar ini kini telah dikenal banyak orang khususnya para pecinta mobil sport di berbagai belahan dunia. Dengan kecanggihan, desain dan kualitas yang dimiliki oleh mobil ini, tak ayal banderol harga tinggi layak disematkan pada Lamborghini. 

Memiliki supercar Lamborghini mungkin akan menjadi kebanggan sendiri. Selain karena harganya yang terbilang fantastis, pengguna mobil ini pun juga masih terbatas, apalagi pada serie tertentu. Nah, tahukah Anda bahwa perusahaan milik Ferruccio Lamborghini ini pada awalnya merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang pembuatan traktor. Siapapun mungkin tidak akan menyangka jika perusahaan tersebut kini telah menjelma menjadi produsen mobil tercepat dan menakjubkan di dunia. 

Pada artikel kali ini, TONFEB Portal akan membahas beberapa fakta tentang supercar Lamborghini yang mungkin belum Anda ketahui. Anda penasaran? Yuk kita simak ulasan tentang fakta Lamborghini berikut ini.

Fakta-Fakta Menarik tentang Mobil Super Lamborghini

  • Lamborghini ditemukan pada tahun 1963 dan sepenuhnya diakuisisi oleh Audi pada tahun 1998 yang selanjutnya ditangani oleh Volkswagen Group.
  • Anehnya, semua pekerjaan menjahit bagian dalam mobil dilakukan oleh wanita saja. Pria tidak diperbolehkan untuk bekerja di divisi ini.
  • Ferruccio Lamborghini berzodiak Taurus. Oleh karena itu, gambar banteng kemudian dijadikan logo Lamborghini. Selain itu, setiap nama mobil Lamborghini mempunyai keterkaitan dengan pertempuran banteng.
  • Lamborghini sebenarnya bermula sebagai sebuah perusahaan manufaktur traktor, dan hingga kini salah satu divisinya masih ditugaskan untuk menangani pembuatan traktor. Lamborghini Trattori atau Traktor Lamborghini adalah produk traktor yang dirancang oleh perusahaan yang juga menciptakan Gallardo dan Maserati MC12. Anda tertarik membeli traktor buatan Lamborghini?
  • Ketika Ferruccio meminta Ferrari 250GT nya agar diganti koplingnya, Enzo Ferrari dengan keras menjawab, “Kau hanyalah produsen traktor konyol, tahu apa kamu tentang mobil sport?” Empat bulan pasca kejadian ini, Ferruccio Lamborghini meluncurkan mobil pertama buatannya, Lamborghini 350GTV. 
  • Lamborghini 350GTV tidak memiliki mesin ketika pertama kali dipamerkan di Turin Auto Show, sehingga tim pembuatnya harus mengisi tempat mesin tersebut dengan batu bata.
  • Lamborghini memiliki sekolah Winter Driving Academy yang sepenuhnya didedikasikan untuk mengajar mengemudi di atas es dan salju.
  • Sejumlah model Lamborghini mempunyai kode ‘LP’. Kode LP ini singkatan dari ‘Posteriore Longitudinale’ yang berarti bahwa mesin longitudinal terpasang di belakang dua kursi dan maju dari poros belakang.
  • Pintu gunting ikonik hanya terdapat pada Lamborghini seri V12.
  • Jika Anda ingin Lamborghini Anda diganti dengan warna merah pada body, rem, kaliper, dll., Anda harus membayar ekstra.

Nah, itu tadi beberapa fakta unik sekaligus menarik tentang mobil super Lamborghini. Banyak orang yang mungkin pada mulanya menyangsikan atau bahkan tidak menyangka kesuksesan Ferruccio Lamborghini. Namun kini dia sanggup membuktikan kepada dunia bahwa dirinya bisa sukses di bidang otomotif khususnya mobil sport melalui berbagai seri supercar Lamborghini.